MADYA POS.COM

Minggu, 01 Oktober 2017

BUPATI DAN KETUA DPR LABURA SAMBUT JEMAAH HAJI KLOTER 15 DENGAN SUKA CITA DAN HARU

Hasil gambar untuk bupati labura bersama ketua dprd labura

Medan (MPC)
            Suka cita dan rasa haru menyelimuti hati Bupati Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura), H.Khairuddin Syah, SE (fhoto) bersama Ketua DPR Labura, Drs. Ali Tambunan,  saat menyambut kedatangan 374 Jemaah Haji Kloter 15 Embarkasi Medan di Aula Madinatul Hujjaj Asrama Haji Medan, Jumat siang (22/9) Karena dari 281 JemaahHaji Labura, satu orang meninggal atas nama Sami Mat Kharta Binti Mat Karta usia 59 tahun manifes 050 pada 11 September 2017.
             “Saya mengucapkan selamat datang keapda jemaah haji Kloter 16 dan mengucapkan syukur Alhamdulillah jemaah haji tiba di tanah air dengan selamat dan berharap semoga jemaah haji menajdi haji mabrur dan mabrurah,” ujar Bang Buyung sapaan akrab Khairuddin Sitorus.
            Dia juga mengucapkan turut berduka cita atas wafatnya satu orang jemaah haji pada kloter ini semoga amal ibadahnya diterima  Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan tabah menerima cobaan ini.
            “Jemaah Haji juga diharapkan sekembalinya di tempat masing-masing dapat meningkatkan ketaqwaan dan kesalehan sosial serta menjadi tealdan di tengah-tengah masyarakat, ungkapnya. Dalam kesempatan itu juga, Drs. Ali Tambunan, Ketua DPR dari Fraksi Golkar, yang sudah dua kali memangku Jabatan Ketua Golkar di Labuhan Batu dalam sambutannya mengatakan, semoga Bapak dan Ibu kembali dari Tanah suci, memperoleh Haji Mabrur, katanya kepada MPC, di Asrama Haji Medan.
            Sementara itu Sekretaris Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Medan Muslim mengatakan, jemaah Haji Kloter 15 / MES berjumlah 374 orang berasal dari Labuhan Batu Utara 280 orang, Tebing Tinggi 2 orang, Medan 3 orang, Deli Serdang 63 orang, Tanjung Balai 14 orang, Tapanuli Utara 5 orang, TPHD labura 2 orang, TPHI 1 orang, TPIHI 1 orang dan TKHI 3 orang.
            Muslim menambahkan, satu orang jemaah haji telah kembali pada Kloter 10/MES atas nama Maidun Raja Ulong Munthe Bin Raja Ulong Sarip usia 66 tahun manifes 393 asal Labura.
            “Satu orang jemaah haji ditunda kepulangannya karena sakit Atas nama Saudah Tukacil Abdullah Binti Tukacil usia 75 tahun manifes 348 beraalamat di Dusun VII Desa Paluh Kurau Hamparan Perak Kabupaten Deli Serdang, ungkapnya. (REL/RH)


0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda