MADYA POS.COM

Senin, 21 Juli 2014

 

Konjen Amerika Kunjungi Balai Kota

Medan (MP.C)

Konsul Jenderal (Konjen) Amerika Serikat untuk Indonesia yang berkedudukan di Medan Robert Ewing berkunjung ke Balai Kota (27/6). Kehadiran Konjen Amerika ini didampingi Staf Kedutaan AMerika Serikat diterima Langsung Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S Msi yang didampingi Asisten Pemerintahan Drs Mussadad.
 
Konjen AS Robert Ewing menyampaikan kunjungan ini merupakan kunjungan kerjanya pertama kali ke Kota Medan setelah pergantian Konsul Jendral AS, untuk itu selain ingin bersilatuhrahmi beliau juga ingin lebih jauh mengetahui Kota Medan sehingga nantinya hubungan Kota Medan dengan Konsul akan menjadi dekat.
Dalam kunjungan yang berlangsung sekitar 45 Menit dibahas rencana kerjasama di segala bidang diantara bidang pendidikan yang sudah berjalan yakni Program dari USAID , Ekonomi dan juga investasi yang akan dilakukan oleh Perusahan asal AMerika. Disamping juga penjajakan untuk pengembangan sister city antara Medan dengan satu kota di Amerika Serikat.
 
“Kedubes Amerika Melalui Konjen di setiap Wilayah menyampaikan keinginannya agar Mahasiswa Indonesia dapat berkuliah di Amerika, terutama dari Kota Medan. Selama ini memang sudah banyak Mahasiswa asal Indonesia yang sedang belajar di Negara  Amerika Serikat”. Katanya.
 
Selain itu Konsul AS ini menyampaikan kekagumannya selama berada Medan dan bentuk Tatanan Kota Medan yang begitu indah terlebih dengan Program yang digalakkan Pemko Medan yakni Medan berhias. “saya sangat mengapresiasi sekali Program Pemko Medan dengan menata Taman dengan bunga – bunganya, menurut Saya ini sangat baik sekali bagi lingkungan, Konjen AS sangat mendukung sekali Program tersebut”, Ungkapnya.
 
Menurutnya, Kota Medan memiliki Potensi yang luar biasa sekali, sebagai Ibu Kota Provinsi Utama Medan Menjadi salah satu  Kota Metropolitan terbaik di Indonesia, hal in terbukti dengan adanya Kereta api yang langsung akses ke Bandara Kuala Namu, disamping itu Gedung – gedung yang tinggi juga turut membutikannya.
 
Walikota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S Msi menyampaikan rasa senang atas kunjungan konsul AS ke Balai Kota. Kunjungan ini semakin mempererat kerjasama di beberapa bidang untuk lebih ditingkatkan di tahun-tahun mendatang. Dzulmi Eldin  juga menyambut baik rencana pengembangan sister city antara Medan dengan salah satu kota di AS.
 
Dikatakan Eldin, Pemko Medan sangat Mengapresiasi Program pemerintah AS, untuk bidang Pendidikan Kota Medan sangat terbantu sekali dengan adanya Program USAID untuk sekolah – sekolah yang ada di Medan dimana para Siswa dibekali ilmu dan mereka menjadi kreatif disamping itu mereka juga menjadi mandiri, kami berharap Bantuan tersebut dapat dilanjutkan ke sekolah – sekolah lainnya.
 
Selain itu Mantan Wakil Walikota Medan juga menceritakan rencana Pembangunan Kota Medan kedepan. Dengan adanya kereta api yang langsung akses ke Bandara lalu lintas di Medan mengalami kemacetan, untuk itu Pemko Medan telah berencana membangun Rel Ganda yang dibangun diatas Jalan sehingga tidak mengganggu lalu lintas disamping itu guna mengurangi banjir yang terjadi diBelawan tahun depan akan dibangun tanggul agar daerah tersebut tidak mengalami banjir.
 
Dzulmi Eldin berharap, dengan kunjungan ini nantinya pihak Konjen dapat mengajak para pengusaha asal AS untuk  berinvestasi di Kota Medan, dan apabila hal ini terjadi maka ini suatu langkah yang baik karena kemungkinan para investor dari Negara lain juga akan menanamkan modalnya di Kota Medan.(r,03,n)
 

Prabowo: Bung Karno, Bung Hatta termasuk saya produk barat

Prabowo: Bung Karno, Bung Hatta termasuk saya produk baratJakarta (MP.C) - Calon presiden (capres) Prabowo Subianto mengakui dirinya merupakan produk pendidikan asing. Tidak hanya dirinya, Prabowo menyebut Soekarno dan Hatta sebagai hasil dari pendidikan asing.

"Sadar atau tidak sadar elit kita dididik oleh barat. Bung Karno, Bung Hatta termasuk saya sendiri, benar kita produk dari barat," ujar Prabowo di Teater Besar Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Sabtu (28/6).

Prabowo juga mengakui bahwa hasil didikan tersebut tercermin dalam pola pikir dan tingkah laku sehari-hari. "Dengan demikian sebagian kita menganggap kalau jawaban dari barat itu lebih unggul dibanding yang lain. Ini mungkin budaya genetika kita juga," imbuh Prabowo.

Meski merupakan hasil didikan barat, Prabowo mengakui, beberapa pemikiran yang tidak sesuai dengan kultur dan budaya Indonesia. "Banyak sekali yang kita terapkan dengan kerugian kita yang ternyata tidak cocok dengan budaya kita sendiri," ucap Prabowo.

Prabowo juga menyoroti pilpres yang mengadopsi sistem yang diterapkan oleh Amerika Serikat. "Seperti pemilihan langsung, ini sudah terlanjur, seperti enaknya kena candu rokok, kita minta dia berhenti prosesnya sulit. Saya merasakan sistem politik ekonomi kita banyak yg bertentangan dengan landasan filosofi. Undang-undang, tradisi, tetapi sudah telanjur kita laksanakan. Perlu konsesus baru," tutur Prabowo.(m,c)
Jelang Bulan Ramadhan Pemko Medan

 Dirikan 151 Titik Pasar Murah Di Kota Medan



Walikota Medan Saat menjadi Narasumber Dialog Pembangunan,


Medan (MP.C) Terkait dengan kekhawatiran akan naiknya harga sembako menjelang bulan ramadhan dan idul fitri, Pemerintah Kota Medan telah membuka sedikitnya 151 titik pasar murah yang tersebar di  seluruh kelurahan di Kota Medan, diharapkan dengan adanya pasar murah ini harga sembako dapat stabil sampai dengan menjelang idul fitri nantinya.

Hal ini disampaikan langsung oleh Walikota Medan Drs H Dzulmi Eldin SMSi pada saat menjadi narasumber dialog pembangunan yang diselenggarakan oleh Dinas Kominfo Kota Medan  yang bekerja sama dengan Deli TV Medan, Rabu (25/06/2014). Dialog pembangunan yang mengangkat tema persiapan Pemerintah Kota Medan menyambut bulan suci Ramadhan dan Idul fitri 1435 H juga turut menghadirkan narasumber lainnya seperti halnya perwakilan dari Bulog Roy Rahmadi, dan Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Drs Misfarudin.

Pada kesempatan ini Dzulmi Eldin juga menambahkan bahwa pasar murah ini telah dibuka dari sejak hari senin tanggal 23 Juni 2014 yang lalu sampai dengan seminggu sebelum Idul Fitri 1435 H.

Eldin berharap dengan adanya pasar murah ini dapat di pergunakan secara maksimal oleh masyarakat kota Medan khususnya bagi yang kurang mampu serta dapat menjaga kestabilan harga barang di pasaran.

“Pasar murah ini kita peruntukan bagi seluruh masyarakat kota Medan yang kurang mampu, karena harga yang kita subsidi hampir mencapai 30% dari harga distributor.”kata Dzulmi Eldin.

Selain itu Dzulmi Eldin juga menghimbau kepada seluruh masyarakat Kota Medan agar tidak perlu merasa khawatir dengan naiknya harga barang di pasaran “Insya allah harga bahan pokok di pasaran akan stabil, sehingga masyarakat tidak perlu khawatir dan berbelanja lah secukupnya saja.”ujar Dzulmi Eldin.

Disamping itu Dzulmi Eldin juga mengingatkan agar distributor tidak menaikkan harga-harga bahan pokok dengan berlebihan sehingga harga bahan pokok di kota Medan dapat stabil.

Sementara itu hal senada juga disampaikan oleh Kepala perwakilan Bulog Roy Rahmadi yang mengingatkan bahwa masyarakat tidak  perlu khawatir dengan ketersediaan bahan pokok di pasaran seperti halnya beras, karena bulog dapat memastikan persediaan beras untuk tiga bulan kedepan akan aman dan jumlah beras tersebut akan terus bertambah.

Terkait dengan inflasi daerah, Kepala BPS Misfarudin sendiri mengatakan bahwa hasil pemantauan bulan Mei yang lalu infalasi daerah berada di 0.30 jauh menurun dibandingkan tahun sebelumnya, hal ini dapat terjadi dikarenakan program-program kegiatan yang di lakukan oleh Pemerintah Kota Medan salah satunya dengan menggelar pasar murah di 151 titik di seluruh Kelurahan se-kota Medan, pasar murah ini dinilai sangat membantu dalam hal menjaga kestabilan harga di pasaran.(r,03,n)





MINGGU KE- 4  JUNI 2014  







Dengan Membayar PKB Dan

 BBN-KB Tepat Waktu Akan Menjamin

 Keabsahan Kepemilikan Kenderaan 
Bermotor Anda

PTPN IV Terima Penghargaan pada BIMA 2014

Medan (MP.C)

  PTPN IV menerima penghargaan pada acara BUMN Internal Media Awards 2014, yang diselenggarakan majalah BUMN Track didukung kementerian BUMN, di Pondok Indah Golf Club House, Jakarta Rabu (18/6).
            Penghargaan yang berhasil diraih PTPN IV berupa Penghargaan Perunggu untuk kategori Buletin (Sub Kategori Komposisi Desain Isi Terbaik) pada MINAT Edisi April 2014.
Bima            Selama 1 bulan penjurian, buletin MINAT mendapatkan penghargaan yang diterima langsung Wapemred/ Humas Syahrul Aman Siregar. Penyelenggaraan BIMA 2014 kali ini diikuti oleh 146 edisi, baik berupa majalah, tabloid, dan buletin, yang berasal dari 60 BUMN yang mendaftarkan diri.
            Pandu Djajanto Staf Ahli Kementrian BUMN sebagai ketua Dewan Juri mengatakan bahwa dengan adanya media internal bumn ini, perusahaan dengan karyawan dapat berinteraksi menggunakan media yang diterbitkan perusahaan. Penilaian dilihat berdasarkan beberapa aspek, mulai dari cover, desain layout, komposisi, substansi apakah informatif, aspiratif, terjadi komunikasi 2 arah, sistematika bahasa, tulisan ringkas tanpa mengurangi makna, dan lain-lain.
            Secara substansi, media internal harus mampu tampil secara informatif, aspiratif, dan efektif. Dengan kriteria penilaian yang demikian kompleks, dimana kami harus benar-benar membaca satu per satu setiap isi media yang masuk, menjadikan proses penilaian dan penjurian BIMA 2014 ini membutuhkan waktu yang panjang, ujar Pandu Djajanto.
            Media internal, kata Pandu, merupakan corong perusahaan, yang mengabarkan tentang apa yang terjadi di BUMN. Melalui ajang ini diharapkan pengelola media internal BUMN banyak lagi belajar untuk menyajikan informasi yang lebih informatif terkait kinerja perusahaan. Berkontribusi lebih kepada perusahaan melalui media internal.
            Ternyata media internal tak kalah menarik dibandingkan dengan media umum. Majukanlah media internal untuk menjelaskan kepada karyawan dan publik tentang apa yang terjadi di perusahaan.
            Hadi M Djuraid Pemimpin Redaksi majalah BUMN Track mengatakan, Media Internal, merupakan wajah masing-masing perusahaan. Didalamnya terdapat informasi mengenai perkembangan yang positif untuk fungsi sosialisasi dan edukasi internal agar bisa lebih memahami dinamika perusahaan.
            BIMA 2014 ini bertujuan untuk mendukung peran dan fungsi media internal BUMN sebagai instrumen kehumasan dalam menunjang peningkatan kinerja, citra, dan reputasi BUMN. Selain itu juga untuk mendorong peningkatan kualitas media internal BUMN melalui sebuah kompetisi yang fair, terbuka dan bisa dipertanggungjawabkan.
            Dewan juri yang terlibat dalam BIMA 2014 antara lain A Pandu Djajanto (Kementerian BUMN), Sinansari S Ecip (Jurnalis Senior), Hifni Alifahmi (Pakar Kehumasan), N Syamsudin Ch Haesy (Jurnalis Senior), dan Nonie Soeparman (Creative Director). Kriteria penilaian BIMA 2014 tidak hanya menilai tampilan visual, namun menilai media internal secara utuh, mulai dari efektivitas fungsi kehumasan, desain/lay-out isi, desain cover, substansi dan kualitas isi, kualitas foto, hingga penggunaan Bahasa Indonesia.
            Semoga dengan adanya penghargaan ini dapat memacu tim redaksi MINAT untuk menyajikan konten yang dapat membuat seluruh karyawan dapat merasakan transformasi dan berbagai keberhasilan yang telah dicapai oleh perusahaan.

Wakil Sekretaris Jenderal Lembaga Swadaya Masyarakat  (DPP LSM ) Opas Indonesia, Nasran Nasution menilai, keberhasilan yang dicapai PT, Perkebunan IV dalam  menerima penghargaan pada acara BUMN Internal Media Awards 2014, yang diselenggarakan majalah BUMN Track didukung kementerian BUMN, di Pondok Indah Golf Club House, Jakarta Rabu (18/6)  seperti peranggaan perunggu yang sudah diperoleh, ini membuktikan bahwa kinerja Direksi beserta staf dan jajarannya cukup maksimal, karena itu penghargaan yang diterima adalah wajar," ujar Nasran(01.nn)


Anak Karyawan PTPN IV Juara MTQ Tingkat Provinsi Sumatera Utara

            Medan (MP.C). Anak Karyawan PTPN IV berhasil keluar sebagai  Juara I Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke- 34 Tingkat Provinsi Sumatera Utara Tahun 2014 di Jalan Bejomuna, Kelurahan Timbang  Langkat, Kecamatan Binjai Timur, Kota Binjai, Sabtu (17/5/2014).
2-Ummu Hanifah            Keberhasilan ini diraih tidak terlepas dari bimbingan dan arahan Direksi PTPN IV kepada putra-putri karyawan untuk diikutsertakan dalam MTQ ke-34 Tingkat Provinsi Sumatera Utara. Penampilan dari anak karyawan ini sangat baik, sehingga dapat meraih Juara I di Cabang Tilawah Anak-Anak Putri atas nama Sary Mahvira dari PTPN IV Kebun Pasir Mandoge dan Juara I di Cabang 10 Juz dan Tilawah Putri atas nama Ummu Hanifah dari PTPN IV Kebun Balimbingan. Sedangkan Nadilah Azrina dari GUU III hanya meraih Juara Harapan I di Cabang 1 Juz dan Tilawah Putri dan Agung Wijaksono dari PTPN IV Kebun Bah Birung Ulu hanya meraih Harapan II di Cabang Tilawah Remaja Putra.
            Selama sepekan pelaksanaan MTQ berlangsung, para kafilah asal PTPN IV ini tampil cukup baik, terutama di cabang tilawah anak-anak putri dan cabang 10 juz tilawah putri. Penampilan mereka ini mendapat penilaian yang cukup baik dari para dewan juri, sehingga akhirnya ditetapkan sebagai pemenang terbaik pertama.
            Direktur SDM dan Umum Andi Wibisono mengaku sangat senang dan bangga atas keberhasilan yang diraih anak karyawan PTPN IV ini. Beliau menilai keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja keras semua pihak, terutama dari Kantor Pusat, GUU dan Kebun yang selama ini terus melakukan pembinaan terhadap para qori dan qoriah.
            Diingatkan Andi Wibisono, keberhasilan yang diraih ini jangan langsung membuat cepat puas. Justru keberhasilan ini harus dijadikan sebagai motivasi dan pelecut semangat untuk terus berlatih guna mendapatkan hasil yang lebih baik lagi pada masa mendatang. Apalagi dalam waktu dekat ini sekitar tanggal 5 – 14 Juni 2014 akan menghadapi tantangan yang jauh lebih berat yaitu MTQ Nasional XXV Tahun 2014 di Batam.
            Mari terus berlatih dan tingkatkan kemampuan agar hasil yang diperoleh bisa lebih baik lagi. Semoga para qori maupun qoriah PTPN IV yang berhasil keluar sebagai pemenang terbaik di Tingkat Provinsi Sumatera Utara, bisa kembali mengukir prestasi yang lebih baik lagi di MTQ Nasional XXV Tahun 2014 di Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau. Diharapkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dapat membuka MTQ XXV di Batam tersebut, kata Andi Wibisono.(R.01.nn)

 -------------

Timses Prabowo-Hatta: Jokowi pencitraan, JK gila kekuasaan


Timses Prabowo-Hatta: Jokowi pencitraan, JK gila kekuasaanJakarta (MP.C) - Penasihat tim Sukses Prabowo-Hatta, Letjen TNI (purn) Johannes Suryo Prabowo menyatakan, integritas dapat diartikan sebagai satunya kata dengan perbuatan, dan konsisten dengan semua kata yang pernah diucapkannya. Sedangkan karakter adalah watak yang membedakan satu orang dengan orang lain. Dia menyindir Jokowi dan JK yang tidak memiliki integritas dan karakter.

"Kalau ada pemimpin yang mencla-mencle itu tandanya tidak memiliki integritas. Pemimpin seperti ini sangat berbahaya karena selalu bikin bingung rakyat," Suryo Prabowo dalam acara bedah visi dan misi capres dan cawapres di Universitas PGRI, Semarang, Jumat (27/6) seperti siaran pers yang diterima merdeka.com, Sabtu (28/6).

Dia menambahkan, saat ini, demi kekuasaan banyak pemimpin yang tidak konsisten antara perkataan dan perbuatan. Bahkan demi kekuasaan berani melanggar sumpah jabatan.

"Lihat Jokowi, dua kali bersumpah dengan kitab suci untuk selesaikan masa jabatan sebagai Wali Kota Solo dan Gubernur DKI tapi diingkari. Manusia itu yang dipegang ucapan atau janjinya, jangan tertipu oleh pencitraan," ujarnya.

Sementara cawapres Jusuf Kalla, kata Suryo, tidak memiliki integritas karena mengingkari ucapannya sendiri. "Jusuf Kalla pernah menyatakan bahwa negara bisa hancur bila Jokowi jadi Presiden 2014. Sekarang dia malah jadi cawapres Jokowi. Kabarnya malah bayaran maharnya cukup besar, seperti orang gila kekuasaan," ujarnya.

Demikian juga dengan barisan pendukung Jokowi-JK dinilai kumpulan orang yang tidak memiliki integritas. "Megawati ingkar dengan perjanjian Batutulis. Surya Paloh pernah katakan NasDem tidak akan menjadi partai. Sementara Muhaimin sudah dikenal khianati Gus Dur dan NU. Sedangkan Anies Baswedan pernah katakan blusukan Jokowi pencitraan sekarang malah ikut blusukan," bebernya.

Untuk menjadi manusia yang miliki integritas, menurut Suryo diperlukan pendidikan karakter. Pendidikan karakter menjadi salah satu prioritas dalam visi Prabowo-Hatta. Karakter yang unggul hanya bisa dimiliki oleh manusia yang berintegritas.

"Jadi lucu ya, Jokowi kampanye pendidikan karakter tapi dia sendiri tidak punya karakter. Kampanye jujur dan amanah tapi dia sendiri bohong dan khianat. Maka pilihlah capres dan cawapres yang miliki integritas," cetus mantan Wakasad TNI ini.
[bal] (m,c)




Tuhu Bangun, Ketua Federasi SPBUN :
 Kita Bangga Pada SPBUN PTPN III

Medan (MP.C)
Sejak tanggal 29 Mei hingga 13 Juni 2014, Serikat Pekerja Perkebunan (SPBUN) PT Perkebunan Nusantara III melaksanakan kegiatan pelatihan basic training terhadap para pengurus serikat pekerja di tingkat basis dan perusahaan yang berjumlah 130 orang. Dan dibagi menjadi empat gelombang angkatan. Peserta basic training diwajibkan kepada para Ketua dan Sekretaris SPBUN di tingkat basis yang terpilih pada tahun lalu. Rencananya seksi pada bidang pendidikan dan pelatihan SPBUN Tingkat Perusahaan akan melanjutkan tahapan pendidikan dan pelatihan ini pada tahapan selanjutnya sebagai bekal pengetahuan yang akan digunakan secara praktis menghadapi berbagai persoalan organisasi dan stakeholdersnya.

Dalams sambutan pembukaan di angkatan kedua, Mailanta Bangun mengharapkan seluruh peserta yang mengikuti kegiatan basic training agar benar-benar memanfaatkan momentum ini untuk menggali lebih banyak hal terkait masalah hukum dan persoalan ketenagakerjaan yang rutin dihadapi di lingkungan pekerjaan, sehingga bisa mendorong berbagai pihak untuk bersama-sama membangun organisasi di perusahaan maupun di serikat pekerja secara harmonis. “Kita sangat menginginkan para pengurus SPBUN semakin cerdas, memiliki visi dan misi membangun organisasi ini ke depan,” tegasnya.

Di kesempatan yang sama selaku Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Basic Training, Tio Handoko mengatakan masing-masing angkatan mendapatkan materi mendasar tentang organisasi, hukum dan ketenagakerjaan, sejarah SPBUN, visi misi dan tata nilai, AD/ART, etos kerja, pengenalan federasi dan tantangan PTPN III ke depan. Pemateri berasal dari internal dan eksternal organisasi diantaranya Nurhidayat, Direktur Perencanaan, Pengembangan dan Pemasaran PTPN III, Iwan Abdurrahman, seorang motivator dan seniman dari Bandung, serta dari kalangan internal SPBUN yaitu Tuhu Bangun, Mailanta Bangun, Tio Handoko, Roem Pane, Christian Orchad, Hendra Kusuma dan Ibrahim Lubis. Selain itu di sela-sela pemberian materi diselipkan berbagai permainan yang diharapkan bisa membuat suasana tetap bersemangat dan tidak jenuh yang dipandu oleh Ilmiah dan David Sinaga.

Dalam pelaksanaan kegiatan basic training yang berjalan kurang lebih selama setengah bulan itu tentunya banyak sekali pihak-pihak yang terlibat khususnya dukungan kongkrit dari perusahaan yang telah men-support berbagai kebutuhan yang diinginkan oleh SPBUN. Mailanta Bangun selaku pimpinan tertinggi organisasi serikat pekerja di PTPN III mengucapkan terima kasih yang dalam kepada manajemen PTPN III atas kerjasama dan dukungan yang sangat baik ini.

Pada malam sebelum dilaksanakan penutupan basic training, seluruh peserta dikukuhkan dengan dikalungkannya kain kacu bersimbol SPBUN PTPN III yang dilakukan oleh jajaran pengurus. Api unggun di tengah-tengah lingkaran menjadi penerang bagi hikmatnya acara itu. Keesokan harinya, tepat pada hari Jumat 13 Juni 2014, dihadiri oleh Harianto, Direktur SDM &Umum, seluruh kepala bagian, distrik manajer, para pengurus SPBUN tingkat federasi dan tingkat perusahaan PTPN III, para peserta serta panitia acara ditutup dengan kegiatan press conference.

Pada kesempatan itu banyak lontaran pertanyaan yang diajukan oleh para jurnalis terkait momentum politik yang sangat hangat yaitu Pilpres dan arah dukungan kepada Capres tertentu. Secara tegas, Harianto mengatakan bahwa manajemen PTPN III tidak melakukan penggiringan untuk memilih pada pasangan Capres tertentu, “Itu sepenuhnya hak karyawan masing-masing, tidak ada paksaan,” katanya.

Tuhu Bangun, selaku pimpinan tertinggi Federasi SPBUN yang mengepalai SPBUN PTPN I hingga XIV mengapresiasi kegiatan basic training yang diselenggarakan oleh SPBUN PTPN III, “Kita bangga dengan apa yang dibuat SPBUN PTPN III, kita apresiasi ini,” katanya dengan penuh senyuman. Penyelenggaraan kegiatan yang cukup lama itu tentunya yang paling lelah adalah unsur panitia, tiada kata yang dapat diucapkan selain terima kasih yang tulus dan semoga SPBUN semakin jaya. Bravo ! (r.02.nn)

                                         
Triwulan II Tahun 2014
 Salurkan Rp 5 Milyar
 untuk 138 UKM
Medan (MP.C)

Jumlah yang disalurkan pada Triwulan II/2014 kali ini sebesar Rp 5.080.000.000 dengan jumlah Mitra Binaan sebanyak 138 orang pengusaha kecil menengah dimana 69 orang merupakan pengusaha yang baru dan 69 orang pengusaha yang telah menerima pinjaman lanjutan. Mereka berasal dari kabupaten/kota Medan, Karo, Deli Serdang, Serdang Bedagai, Tebing Tinggi, Simalungun, Asahan, Labuhanbatu Utara dan Labuhanbatu Selatan.

Harianto, Direktur SDM & Umum dalam sambutannya mengharapkan kepada seluruh penerima dana pinjaman bergulir bahwa semua penerima dana telah ditransefr melalui rekening masing-masing ke bank dan sebelumnya mendapatkan pendidikan dan pelatihan selama dua hari. Ia merincikan kalau masalah krusial yang dialami oleh para UKM selain permodalan juga masalah pemasaran hasil produksi, masalah pengelolaan/manajemen keuangan, kualitas produksi yang rendah, serta kurangnya penguasaan teknologi sehingga tidak mampu bertahan dan berkembang.

“Kami mengharapkan Bapak dan Ibu memanfaatkan pelatihan dua hari ini untuk menambah wawasan dan keterampilan di bidang kewirausahaan serta tempat untuk bertukar informasi untuk membuka jaringan,” katanya.

Kepala KBL, Irwadi Lubis di kesempatan yang sama mengungkapkan bahwa sejak periode TW II/2014 pembayaran yang dilakukan oleh para mitra binaan sudah bisa dilakukan dengan transefer ke rekening PKBL PTPN III dan ini menjadi role model bagi angkatan berikutnya dalam hal pembayaran cicilan/angsuran pinjaman.. Ia mengatakan, “Para mitra binaan diharapkan siap dan berjanji akan melakukan pembayaran melalui bank,” katanya.
(r.02.nn)
                              

Peringati Isra’ Mi’raj dan Sambut Bulan Suci Ramadhan 1435 H Santuni 103 Anak Yatim
Medan (MP.C)

Bulan Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi, sembari memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW PT. Perkebunan Nusantara III menyerahkan sejumlah bantuan kepada 103 anak yatim/yatim piatu yang berasal dari Lingkungan PTPN III , bertempat di Masjid Nurul Hikmah Kantor Direksi PTPN III, Bagas Angkasa, Direktur Utama, Nurhidayat, Direktur Pemasaran dan Perencanaan Pengembangan, Harianto, Direktur SDM dan Umum, Erwan Pelawi, Direktur Keuangan dan Tengku Syahmi Johan, Direktur Produksi PTPN III beserta Jaya Bakti, Kepala Bagian Umum, menyerahkan santuan secara langsung kepada anak-anak yatim/yatim piatu. Direksi berharap semoga apa yang diberikan ini bisa menyenangkan hati mereka dan sedikit bermanfaat. Acara diawali dengan lantunan lagu religius yang dibawakan oleh Ibu-Ibu IKBI PTPN III dengan diiringi Nasyid Syahara IKBI PTPN III dibawah pimpinan Dyah Bagas Angkasa.

Nurhidayat, Direktur Pemasaran dan Perencanaan Pengembangan mewakili Direksi berharap keridhoan, bimbingan dan petunjuk dari Allah SWT. Ia mengatakan bahwa Isra’ Mi’raj merupkana pelajaran penting bagi umat Islam dan Allah akan senantiasa hadir memperteguh keyakinan dan semangat juang bagi siapapun yang bekerja keras dijalan Allah SWT. Nurhidayat mengajak hadirin untuk mengambil hikmah dan pelajaran dari peristiwa Isra’ Mi’raj, dengan demikian saya yakin kita akan mampu membawa perusahaan ini ke arah lebih baik dan mencapai sasaran yang ditetapkan sehingga pada gilirannya dapat bermanfaat dan menambah kesejahteraan bagi kita, keluarga dan masyarakat, katanya. Dalam kesempatan ini juga kami atas nama perusahaan mengucapkan selamat menjalankan ibadah puasa 1435 H, mohon maaf jika terdapat kesalahan dalam menjalankan tugas manajemen perusahaan.

Lebih lanjut Ustadz H. Abidin Azhar Lubis yang memberikan siraman rohani dalam acara tersebut usai sholat Ashar mengingatkan seluruh hadirin bahwa hakekat Isra’ dan Mi’raj adalah agar mengarah ke lebih baik lagi, baik dalam beriman maupun dalam mengerjakan perintah- perintah Allah SWT terutama sholat untuk mendapatkan kebahagiaan di dunia dan akhirat nantinya, marilah kita berdoa agar kita semua diberikan panjang umur hingga sampai di Ramadhan yang akan datang sehat lahir dan batin.
(r.02.nn)

 KESEHATAN


Ini 5 makanan super sehat untuk Jantung




Ini 5 makanan super sehat untuk jantungIni makanan yang harus dikonsumsi pria sebelum nge-gym


Jakarta - Jantung adalah organ tubuh manusia yang penting. Tanpanya, sirkulasi darah di dalam tubuh Anda tidak akan berjalan dengan baik. Berbagai macam sistem tubuh yang vital pun berhubungan dengan jantung. Oleh karena itu menjaga kesehatan jantung sangatlah penting.

Berikut adalah makanan super sehat untuk kesehatan jantung seperti dilansir dari dailymail.co.uk.

Oatmeal
Mulai hari ini, penuhilah menu sarapan Anda dengan oatmeal. Tidak hanya kaya akan serat, oatmeal juga mengandung zat alami yang mampu menyerap kolesterol jahat di arteri jantung.

Yogurt
Penelitian menunjukkan bahwa yogurt tidak hanya dapat meningkatkan kesehatan pencernaan, namun juga mampu mendukung kesehatan jantung.

Minyak zaitun
Daripada menggunakan minyak kelapa sawit yang kurang sehat, lebih baik Anda mulai beralih menggunakan minyak zaitun untuk memasak. Minyak zaitun mampu mengurangi risiko penyakit jantung dan dikenal mampu menurunkan kolesterol jahat.

Ikan
Konsumsilah ikan setidaknya sekali atau dua kali dalam seminggu. Sebab kandungan zat omega 3 di dalamnya mampu menurunkan tekanan darah dan memperbaiki denyut jantung.

Bayam
Bayam adalah jenis sayuran hijau yang dapat menyehatkan jantung. Sebab bayam mengandung serat dan potasium yang dikenal mampu mengurangi risiko penyakit jantung.

Daripada mengonsumsi obat-obatan untuk menyehatkan jantung, lebih baik Anda mengonsumsi makanan sehat di atas agar jantung Anda tetap sehat.(m,c)


  • Ini 4 kebiasaan sehat pria yang bisa dicuri wanita


Merdeka.com - Pria dikenal sebagai makhluk yang jarang memperhatikan kesehatan tubuh mereka. Namun nyatanya mereka sebenarnya mempunyai cara tersendiri untuk menjaga kesehatan tubuh mereka. Bahkan wanita pun bisa mencurinya!

Seperti dilansir dari indiatimes.com, inilah beberapa tips sehat dari pria yang bisa Anda terapkan dalam hidup Anda.
  • Pria adalah makhluk yang sangat menyukai olahraga atau olah fisik. Bahkan mereka bisa menjadi makhluk yang sangat fanatik terhadap olahraga tertentu. Bukan menyuruh Anda untuk menjadi seseorang yang fanatik akan olahraga, namun tidak ada salahnya apabila mulai sekarang Anda menyisihkan waktu untuk berolahraga.
  • Pria jarang sekali melakukan diet ekstrim. Sementara wanita justru sebaliknya. Jangan membatasi jumlah nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Namun konsumsilah makanan sehat dengan baik.
  • Saat bepergian, pria jarang membawa tas tangan yang berat. Mereka hanya membawa beberapa benda yang penting seperti dompet atau handphone. Sebaiknya, wanita gemar sekali menjejali tas tangan mereka dengan berbagai benda yang secara tidak sadar mampu merusak kesehatan tubuh Anda.
  • Kenyamanan adalah hal utama bagi pria dalam berpakaian. Sementara wanita rela menderita agar terlihat cantik. Padahal kebiasaan ini mampu menyebabkan beberapa masalah kesehatan seperti masalah saraf, infeksi jamur, sakit perut, postur tubuh yang buruk, hingga nyeri punggung.
Untuk menjaga kesehatan, tidak ada salahnya apabila wanita mencuri beberapa tips kesehatan yang baik dari pria seperti contoh di atas. Apakah Anda tertarik untuk menerapkannya dalam hidup Anda?
[feb] (m,c)

!





0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda